Resep Dan Cara Membuat Pengkang | Resep Masakan
Pengkang by Web Tabloid Lezat
Resep Pengkang :
Ketan 200 gr (rendam sekitar 1 jam, tiriskan)
Santan kental 130 ml
Garam 1/2 sdt
Daun pandan 1 lbr
Daun pisang secukupnya
Isi Pengkang :
Ebi 300 gr (rendam, haluskan)
Bawang putih 2 siun, potong tipis, goreng
Cabe merah 2 bh, potong tipis panjang, goreng
Daun jeruk 3 lembar, potong halus
Air asam 1 sdt
Minyak goreng 2 sdm
Bumbu halus Pengkang :
Bawang merah 3 butir (dihaluskan)
Cabe merah 2 bh
Cabe rawit 2 bh
Gula merah di sisir 1 sdt
Garam secukupnya
Cara Memasak Pengkang :
1. Campur santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Angkat.
2. Kukus ketan sampai setengah matang.
Angkat dan pindahkan ke dlm panci, lalu tuang santan sedikit demi sedikit ke dlm ketan, aduk hingga rata
3. Kukus ketan selama 30 mnt hingga matang. Angkat dan sisihkan.
4. Isi: Sangrai ebi hingga kering, sisihkan. Panaskan minyak, tumis bumbu halus n daun jeruk hingga harum. Tambahkan air asam, masukkan ebi. Aduk rata. Tambahkankan bwg putih goreng n cabe merah. Aduk rata n masak hingga matang n kering. Angkat
5. Siapkan selembar daun pisang, bentuk kerucut, lalu masukkan sedikit adonan ketan n beri isi ebi di tengahnya, bungkus nentuk kerucut n rapikan
6. Bakar hingga agak kecoklatan n harum, angkat n sajikan
7. Bungkus dengan daun pisang dan jepit dengan bambu.
8. Panggang sambil diolesi dengan minyak agar mengkilat sebelum disajikan.
9. Sajikan hangat-hangat
Salam,
Ayoe L Sari
ALINA'S
Cake & cookies
from Baca Resep http://ift.tt/2bVBL2c
Resep Dan Cara Membuat Pengkang - Resep Masakan
BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA
Halaman Berikutnya
0 Response to "Resep Dan Cara Membuat Pengkang | Resep Masakan"
Posting Komentar